Minggu, 26 April 2009

Sengkon dan Karta, Sebuah Ironi Keadilan


Lima tahun bukan waktu yang teramat pendek. Apalagi untuk dihabiskan di dalam sebuah ruangan beku bernama penjara. Apalagi untuk sebuah perbuatan yang tidak pernah dilakukannya. Tapi Sengkon dan Karta mengalaminya. Kepada siapakah mereka harus mengadu, jika sebuah lembaga bernama pemerintah tidak bisa lagi dipercaya? Sebab keadilan tidak pernah berpihak kepada Sengkon, juga Karta, juga mereka yang lain, yang bernama rakyat kecil.

Alkisah sebuah perampokan dan pembunuhan menimpa pasangan suami istri Sulaiman-Siti Haya di Desa Bojongsari, Bekasi. Tahun 1974. Beberapa saat kemudian polisi menciduk Sengkon dan Karta, dan menetapkan keduanya sebagai tersangka.

Keduanya dituduh merampok dan membunuh pasangan Sulaiman-Siti Haya. Tak merasa bersalah, Sengkon dan Karta semula menolak menandatangani berita acara pemeriksaan. Tapi lantaran tak tahan menerima siksaan polisi, keduanya lalu menyerah. Hakim Djurnetty Soetrisno lebih mempercayai cerita polisi ketimbang bantahan kedua terdakwa. Maka pada Oktober 1977, Sengkon divonis 12 tahun penjara, dan Karta 7 tahun. Putusan itu dikuatkan Pengadilan Tinggi Jawa Barat.

Dalam dinginnya tembok penjara itulah mereka bertemu seorang penghuni penjara bernama Genul, keponakan Sengkon, yang lebih dulu dibui lantaran kasus pencurian. Di sinilah Genul membuka rahasia: dialah sebenarnya pembunuh Sulaiman dan Siti!. Akhirnya, pada Oktober 1980, Gunel dijatuhi hukuman 12 tahun penjara.

Meski begitu, hal tersebut tak lantas membuat mereka bisa bebas. Sebab sebelumnya mereka tak mengajukan banding, sehingga vonis dinyatakan telah berkekuatan hukum tetap. Untung ada Albert Hasibuan, pengacara dan anggota dewan yang gigih memperjuangkan nasib mereka. Akhirnya, pada Januari 1981, Ketua Mahkamah Agung (MA) Oemar Seno Adji memerintahkan agar keduanya dibebaskan lewat jalur peninjauan kembali.

Berada di luar penjara tidak membuat nasib mereka membaik. Karta harus menemui kenyataan pahit: keluarganya kocar-kacir entah ke mana. Dan rumah dan tanah mereka yang seluas 6.000 meter persegi di Desa Cakung Payangan, Bekasi, telah amblas untuk membiayai perkara mereka.

Sementara Sengkon harus dirawat di rumah sakit karena tuberkulosisnya makin parah, sedangkan tanahnya yang selama ini ia andalkan untuk menghidupi keluarga juga sudah ludes dijual. Tanah itu dijual istrinya untuk menghidupi anak-anaknya dan membiayai dirinya saat diproses di polisi dan pengadilan. Walau hanya menanggung beban seorang istri dan tiga anak, Sengkon tidak mungkin meneruskan pekerjaannya sebagai petani, karena sakit TBC terus merongrong dan terlalu banyak bekas luka di badan akibat siksaan yang dideranya.

Sementara itu Sengkon dan Karta juga mengajukan tuntutan ganti rugi Rp 100 juta kepada lembaga peradilan yang salah memvonisnya. Namun Mahkamah Agung menolak tuntutan tersebut dengan alasan Sengkon dan Karta tidak pernah mengajukan permohonan kasasi atas putusan Pengadilan Negeri Bekasi pada 1977. ‘Saya hanya tinggal berdoa agar cepat mati, karena tidak ada biaya untuk hidup lagi’ kata Sengkon.

Lalu Tuhan berkuasa atas kehendaknya. Karta tewas dalam sebuah kecelakaan, sedangkan Sengkon meninggal kemudian akibat sakit parahnya. Di sanalah mereka dapat mengadu tentang nasibnya, hanya kepada Tuhan (berbagai sumber).

75 komentar:

Anton mengatakan...

Saya belum pernah membaca cerita ini ... ini sunguh tragis sekali ... dan saya kira pada jaman ini masih ada Sengkon dan Karta ... yang harus menerima hukuman untuk suatu kesalahan ynag tidak diperbuat

easy mengatakan...

buruk banget sistem peradilan di negeri ini. entah kemana hati nurani orang2 itu. apa mereka lupa saat sedang diambil sumpah jabatan dulu ??

huh. bisa aku rasakan nasib rakyat kecil yang terkena kasus seperti diatas...

memang hukum di indonesia hanya berpijak ke para penguasa :(

marsudiyanto mengatakan...

Mungkin banyak yang ndak menangi kisah itu...
Kalau saya masih ingat betul, cuman saat itu yg ngekspose koran dowang, belum banyak TV swasta (malah belum ada)

annosmile mengatakan...

duh
tragis

one stop blogging mengatakan...

Orang kecil adalah orang yang, pada akhirnya, terlalu sering kalah (Goenawan Mohammad)

Cebong Ipiet mengatakan...

itu kisah nyata ya bang? hummmm... senyata yg terjadi saat ini...mafia peradilan

joe mengatakan...

yap, kisah tersebut benar-benar terjadi dan terulang lagi pada Devid Eko Prianto (Devid) dan Imam Hambali (Kemat) yang ditengarai sebagai korban salah tangkap.

Mereka dipidana karena didakwa membunuh Moh Asrori (28), warga Dusun Kalangan, Desa Kalang Semanding, Kecamatan Perak, Jombang.

Devid dan Kemat yang juga tinggal di desa yang sama ditangkap dan
didakwa membunuh Asrori. Pengadilan Negeri Jombang menjatuhi hukuman 12 tahun dan 17 tahun penjara, dan keduanya mendekam di penjara.

Kemudian ternyata Asrori diduga dibunuh oleh Very Idam Henyansyah alias Ryan. Mayat Asrori ditemukan di kebun belakang rumah orangtua Ryan. Kebenaran jasad Asrori dibuktikan melalui uji deoxyribonucleic acid (DNA). Jadi, jasad yang ditemukan di Dusun
Braan, Desa Bandar Kedungmulyo, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang, jelas bukan jasad Asrori.

Anonim mengatakan...

Tahun 2007, terjadi peradilan sesat atas Risman Lakoro dan Rostin Mahaji, warga Kabupaten Boalemo, Gorontalo, dan menjalani hukuman di balik jeruji besi atas pembunuhan anak gadisnya, Alta Lakoro. Namun, pada Juni 2007, kebenaran terkuak, korban masih hidup dan muncul di kampung halamannya.

sawali tuhusetya mengatakan...

sungguh tragis nasib sengkon dan karta. rupanya hukum di negeri ini bener2 sudah mandul hingga menjatuhkan hukuman pada orang yang tak bersalah. ini gimana toh?

suryaden mengatakan...

saya melaknat semoga aparat yang menyiksa para hakim dan sebagainya yang terlibat mendapat pengadilan langsung dari tuhan disini maupun di akhirat kalo ada...

pius mengatakan...

mutu lembaga2 penegak keadilan dan negara sebagai pelindung rakyat dipertaruhkan dalam kasus2 seperti itu... Masih adakah yang mempercayai, seandainya saja ada tempat lain untuk mengadu...?

roitsoft mengatakan...

ya, aku ingat pernah baca kisah ini (bacanya di majalah tempo). kalu gak salah ada lagi kasus pembunuhan yang jadi pembicaraan di masa orba, yakni peragawati terkenal (mugnkin kisahnya tahun 70-an...) tp aku lupa namanya...

Ravatar mengatakan...

Tragis..tragis. Semoga segala dosa Sengkon dan Karta diampuni oleh Yang Maha Kuasa.
Semua penderitaan mereka jadi investasi luar biasa di sisi Allah.
Ini satu hal lagi yg harus dipertanggungjawabkan para penguasa negara ini kelak. Dan ada ribuan kisah lainnya. Hmmm
Ada minat jadi penguasa ?

suwung mengatakan...

itulah wajah hukum negeri ini
semoga sekarang ngak terulang
kasus dice dan pakde ngak ditulis?

yangputri mengatakan...

masyaallah beginikah hukum dan keadilan di negeri ini...?????

tragis sekali penderitaan karto dan sengkon dipenjara dan menderita atas perbuatan yg tidak pernah dilakukannya.....

salam

ndop mengatakan...

berurusan dengan penjara memang susahnya minta ampun...

sekarang ini masih kayak gitu nggak ya??

ridu mengatakan...

ya ampun.. betapa tragisnya.. sungguh keji ya masa-masa itu..

joe mengatakan...

@ roisoft: namanya Ditje, sudah pernah diposting di sini kok...

@ suwung: sudah boss, silahkan cek di arsip...

aribicara mengatakan...

Jadi di tahun 1977 dah ada kasus semacam ini yach ??

Dan sekarang mungkin keturunan2nya kali yach ? :D

endar mengatakan...

saya pernah mendengar kisah ini tapi hanya sekilas saja. baru kali ini membaca dengan lebih detail

dwina mengatakan...

miris banget baca kisah sengkon dan karta ya mas, sampe-sampe dia berdo'a moga cepet mati.
pengadilan indonesia dari dulu emang gitu bang.
pernah kena juga ama hukum indo, waktu urusan tanah warisan keluarga, jadi sapa yang bayar paling banyak dia yang menang kasus tanah warisan keluargaku. huh tarik nafas ah

maaf ya mas baru sempet mampir

Anonim mengatakan...

dan lucunya, senkon dan karta episode II yang terjadi pada Maman Cs di Jombang hanya dihargai sekali gaji Kapolda Jatim (50 jt) utk 3 orang wah..wah..

balisugar mengatakan...

Begitu pilu, saya membayangkan wajah petani kurus kering yang teraniaya.

emfajar mengatakan...

tragis yah dengan kisah tsb,, skrng masih terjadi jg..

wagiman mengatakan...

hore, nomor 25....!

the beauty of riau mengatakan...

malam.mampir lagi nih..mudah2an ngga bosen ya..:)

the beauty of riau mengatakan...

begitulah potret dan cerminan indonesia, keadilan hanya untuk yang berkantong tebal

joe mengatakan...

gak bosen kok pak...

aprillins mengatakan...

satu kata buat fakta ini yaitu "menyedihkan.."
terutama paragraf terakhir.

T.Yonaskummen mengatakan...

Memang hukum lebih banyak cari kambing hitam daripada fakta.. menyedihkan juga dengar berita seperti itu, meski umurnya udah puluhan tahun.

rco mengatakan...

Cerita2 lama ini belum pernah saya dengar. Tapi kalau boleh saya bilang, ya begitulah wajah negeri ini. Semoga masa2 sekaranga sudah jauh lebih berubah...

anie mengatakan...

SEdih.... hikz... T_T

buJaNG mengatakan...

Bagai mana nih kok bisa sampai salah vonis...?

attayaya mengatakan...

selalu rakyat kecil yang jadi tertindas
mau menegakkan hukum, tetapi kebablasan

IjoPunkJUtee mengatakan...

Sebenernya aparat penegak hukum sekolahnnya dimana seh..??Oon-Dudul-guoblok...!!! Bisanya cuma pencerang-pencereng ra nggenah, gur nggo weden2 TIKUS...!!

Ajeng mengatakan...

Berarti mafia peradilan itu sudah ada dari dulu yach? Tapi kenapa sampai sekian tahun belum juga ada perbaikan sistem diperadilan kita? Malah sepertinya sekarang semakin parah...

zee mengatakan...

Sekarang jg sebenarnya banyak yg salah vonis ya.
Kesalahan bersama sih... ditambah lg hakim mgkn kurang peka, jadilah..!

kakara mengatakan...

menyedihkan sekali... penyidikan dengan kekerasan masih terjadi..mengakui kesalahan yg tak pernah dilakukan karena tak tahan dengan siksaan..

aprillins etika bener bener heboooooooooooooohhhhhhhhhhhhhhh mengatakan...

ya itulah manusia.. tempatnya benar dan salah, dosa dan pahala.. huh huh T_T

Admin mengatakan...

wahhh kalo punya gituan,, mantep kayaknya ya.. antik banget..

kalo tentang peradilan selalu saja tak bisa berjalan dengan baik.....

joe mengatakan...

Kejadian Sengkon-Karta inilah yang menjadi salah satu alasan utama penolakan hukuman mati. Betapa berbahaya pelaksanaan hukuman mati bila ternyata yang bersangkutan ternyata tidak bersalah. Penegakan hukuman mati di Indonesia nyatanya memang masih memberi peluang besar kesalahan penjatuhan hukuman tembak sampai mati tersebut [di Indonesia (Hindia Belanda) praktek eksekusi hukuman mati sejak tahun 1935 dilakukan dengan cara tembak, sebelumnya dengan cara eksekusi gantung.

bayu nugroho mengatakan...

pedih amat nih ceritanya, gila. kalo gini saya bingung nasibnya dia ini kenapa bisa begini yah, gara2 salah vonis jadi kyk gini. tapi harusnya dia jangan minta cepet mati ama Tuhan yah, harusnya dia minta perbaikan nasib yah, tapi kita gatau juga yang terbaik buat dia itu seperti apa, karena kita ini kan cuman manusia...

madhysta mengatakan...

waaah... kalau crita yang ini malah aku ga pernah denger tuh bang.... tapi yang jelas ... aku punya bunga untuk abang... tapi ambil sendiri... hehehehe .. di sini.. nich..
madhysta.com | Pink Flower

attayaya mengatakan...

ironis kali ya bang

dwina mengatakan...

mas sejarah selanjutna di tunggu ya..

byme mengatakan...

salam kenal
byme

Anonim mengatakan...

coba ketikkan "sengkon karta" di google, akan didapatkan banyak kasus yang serupa dengan sengkon karta ini. sebuah cermin buruk sistem peradilan di negeri tercinta ini

attayaya mengatakan...

kalo dibongkar2 lagi, masih banyak sengkon dan karta
hmmm Indonesia

JAUHDIMATA mengatakan...

Kalau keadilan tidak ditegakkan disunia...keadilan akan ditegakkan dan tidak pandang bulu diakhirat.

donkissotes mengatakan...

Saya hanya tinggal berdoa agar cepat mati, karena tidak ada biaya untuk hidup lagi’ kata Sengkon.....
kata2 itu sungguh memilukan,,pilunya seorang yg tertindas,,,

Anonim mengatakan...

Karta menurut saya dibunuh penguasa waktu itu

rudi sudarya mengatakan...

saya baca beritanya di harian POS KOTA yang memuat sampai berhari-hari kisah itu.
masih ada ikon 80 yang bterlupakan yaitu KUSNI KASDUT, ada yang ingat nggak ya ?

Anonim mengatakan...

Hukum berlaku bagi orang yang berduit...

Unknown mengatakan...

ABRI dan Polisi (waktu itu juga ABRI) memiliki permasalahan sama: punya kekuasaan tapi tidak memiliki kompetensi untuk melaksanakan kekuasaannya. Dengan kata lain: Goblok tapi kuasa. Implikasinya adalah pada kesemberonoan menggunakan senjata (dengan menembaki rakyat sipil seperti sedang berperang) waktu ada Operasi Militer. Di Polisi, implikasinya adalah penggunaan teknik interogasi ofensif untuk mengambil informasi. Mereka tidak pernah tahu bagaimana menggunakan logika dalam menyidik perkara karena tidak punya logika (dan tidak pernah diajari berpikir logis), dan tidak pernah belajar bagaimana memetakan pola tindak kejahatan serta menganggap modus operandi hanya sebagai cara operasi. Padahal "modus" sendiri berarti pola atau "mode".

Advertising agencies in Karachi mengatakan...

I am interesting about the site you are sharing nice blogs on the site and wonderful posts and sharing material read and love it.
Media buying houses | Advertising companies in Pakistan

airport pickup w2 mengatakan...

That is a very good comment you shared. Thank you so much that for you shared those things with us. I am wishing you to carry on with our achievements.
heathrow to w2 | southend to w2

Cheap Essay Writing mengatakan...

A great post, thanks for taking the time to share, continued success to your site in the future! GOOD Work. Cheap Essay Writing
Professional Essay Writing
Dissertation Writing Services
Thesis Writing Services
College Essay Writing

Umrah Packages mengatakan...

This is nice-looking very interesting. I actually never thought I could have a good read by this time until I set up out this forum. I am thankful for the given particular information. Umrah Packages
Economy Umrah Packages
Family Umrah Packages

Wholesale Towels mengatakan...

I always enjoy reading such posts which provide knowledge based information like this blog. Keep it up. Wholesale Towels
Wholesale Cleaning Towels
Wholesale Hand Towels
Wholesale Microfiber Towels
Wholesale Salon Towels
Wholesale Shop Towels
Wholesale Vending Towels

Used Police Cars mengatakan...

Thank you for another great article. Where else could anyone get that kind of information in such a perfect way of writing? I have a presentation next week, and I am on the look for such information. Used Police Cars

Umrah Packages mengatakan...

That's really massive exposure post and I must admire you in this regard. Umrah Packages

Debt Collection mengatakan...

Greetings! I would just like to express my gratitude for the cool information contained in this post. I will be visiting your site for more awesome info soon. Debt Collection
Personal Debt Collection
Commercial Debt Collection
International Debt Collection

Debt Collector mengatakan...

Thanks for sharing your website.This blogs are very informative. I really say thanks to you. Debt Collector
Debt Collection

Debt Collection mengatakan...

I really love this post. Its really a great information in this blog. Keep it up. Debt Collection
Personal Debt Collection
Corporate Debt Collection

Dawn Travels mengatakan...

Nice article, I am a big time fan of your site, keep up the nice work, and I will be a frequent visitor for a very long time. Hajj Packages
Umrah Packages

Coupon Blues mengatakan...

Thank you for this great information, you write very well which i like very much. I am really impressed by your post. Macy's Coupon
JcPenney Coupons
Bluefly Coupon Codes
Target Promo Codes
Barnes & Noble Coupon Code
Groupon Promo Codes
Amazon Promo Codes
Best Buy Coupons
American Eagle Promo Code
AutoZone Coupons
Walmart Coupon Codes
Next Day Flyers Coupon Codes
Overstock Promo Codes
bebe Coupon Codes
Light In The Box Coupons
SmartBargains Coupons
Bed Bath and Beyond Coupon

Coupon Blues mengatakan...

Thank you for this great information, you write very well which i like very much. I am really impressed by your post. Macy's Coupon
JcPenney Coupons
Bluefly Coupon Codes
Target Promo Codes
Barnes & Noble Coupon Code
Groupon Promo Codes
Amazon Promo Codes
Best Buy Coupons
American Eagle Promo Code
AutoZone Coupons
Walmart Coupon Codes
Next Day Flyers Coupon Codes
Overstock Promo Codes
bebe Coupon Codes
Light In The Box Coupons
SmartBargains Coupons
Bed Bath and Beyond Coupon

Unknown mengatakan...


I wanted to thank you for this great read!! I definitely enjoyed every little bit of it
Airport Taxi

Search Strings mengatakan...

Thanks for your excellent posting. I really enjoyed reading this blog.
Search Strings
SEO Company
Google Adwords
Social Media
Web Analytics
Conversion Optimization
Reputation Management

City Media Group mengatakan...

Good post! Thanks for sharing. Really very useful and informative post.

getcustomessayhelp mengatakan...

This blog post is excellent therefore is exactly how the topic was explained. I likewise such as a few of the remarks also. Awaiting the following blog post.

Cheap Umrah US mengatakan...

Such a nice article !
Thanks for sharing!



economy umrah package

Unknown mengatakan...

A very nice post it has a lot of information thanks for sharing with us!

best hajj packages

Unknown mengatakan...

nice article http://www.mgmdomino.com/

Credit Solution To Businesses mengatakan...

Fantastic article! It was quite engaging to read. I appreciate you giving this useful information. These days, debts increase in parallel with corporate growth. You must contact a corporate debt collection in India if you want to handle your account receivables.